Inilah para Heroine terbaik dan tercantik yang muncul di Anime musim Spring 2022.
Musim Spring 2022 sudah berakhir, jadi sekarang waktunya untuk menilai Heroine mana saja yang terbaik dan tercantik yang muncul pada musim ini. Heorine yang masuk di list kali ini di pilih dari semua anime yang muncul pada musim Spring 2022, jadi baik itu dari anime musim ke-2 atau spin off akan dimasukan dalam list kali ini, jika dirasa dirinya pantas menjadi Heroine terbaik dan memiliki penampilan tercantik.
Ingat daftar ini dibuat berdasarkan penilaian pribadi admin, jadi wajar jika ada waifu kalian yang tidak masuk dalam daftar kali ini.
Inilah daftarnya :
10. Magahara Desumi (Koi wa Sekai Seifuku no Ato de).
Si Desumi ini benar-benar imut kalau lagi berduaan dengan Bang Fudo. Memang susah sih kalau harus pacaran dengan orang yang beda kubu, tapi si Desumi ini bisa membuktikan bahwa beda kubu bukanlah halangan untuk mencintai seseorang.
Meskipun Desumi ini berada di kubu yang jahat, tapi saat bersama si ayang, dia bisa berubah menjadi gadis biasa yang suka malu-malu kucing saat pacaran.
Bukan hanya memiliki wajah yang cantik dan kawaii, tapi si Desumi ini juga punya proporsi tubuh yang sangat yahud dan mantap. Maklum, karakter penjahat wanita memang selalu tampil lebih menggoda dari pada pahlawan wanita. Jadi wajar nih jika si Abang Fudo jatuh cinta padanya.
9. Tsukumi Eiko (Paripi Koumei).
Eiko adalah seorang penyanyi amatir di BB Lounge. Meskipun dia masih amatir, tapi Eiko memiliki suara yang sangat merdu dan enak sekali didengarkan. Dengan bantuan dari sang ahli strategi dari jaman tiga kerajaan China, Eiko mulai menampaki jalan profesional.
Gadis yang sangat imut dan bersemangat ini pasti akan membuat kalian selalu ingin menyemangatinya saat dia berada di atas panggung, kan?
Siapa sih yang tidak tersihir saat melihat penampilannya dan mendengar suaranya. Kalian pasti akan secara otomatis memutar ulang adegan di mana gadis ini sedang menyanyi untuk mendengarkan lagu yang dibawakannya.
8. Hayasaka Ai (Kaguya-sama wa Kokurasetai).
Hayasaka ini memiliki banyak sekali wajah, dia bisa menjadi gadis dingin tak berperasaan, wanita dewasa, gadis SMA gaul, anak manja, bahkan dia bisa berakting menjadi lelaki.
Dia sangat jago dalam merubah penampilannya sesuai dengan sifat yang sedang dia gunakan, bahkan tidak ada yang sadar bahwa dirinya adalah orang yang sama saat dia sedang menyamar, karena kemampuan menyamarnya yang sempurna.
Dia juga sering sekali membantu Kaguya untuk menutupi kesalahan yang disebabkan kegaptekan atau tingkah malu-malu kucing dari si Nyonya muda itu. Dia bisa berpikir dengan sangat cepat dan terkadang suka menggoda Nyonya-nya.
7. Amano Erika (Kakkou no Iinazuke).
Erika adalah gadis yang sangat terkenal di sosial media, bisa dikatakan dia adalah seorang selebgram profesional di anime ini.
Bagaikan drama di sinetron, Erika ini ternyata tertukar dengan tokoh utama di anime ini yang bernama Umino Nagi saat mereka masih bayi dan akhirnya mereka dipaksa untuk bertunangan saat orang tua mereka menumkan kebenaran tersebut.
Erika adalah seorang gadis ceria yang sangat suka bercosplay dan berfoto. Meskipun tunangannya ingin berselingkuh dengan gadis lain, dia malah sangat mendukungnya dengan alasan bahwa dia memang tidak ingin menikah dengan tunangannya sejak awal.
Erika juga adalah gadis yang sangat menyayangi keluarganya. Setelah bertemu dengan keluarga aslinya, dia langsung bisa mengakrabkan dirinya dengan mereka, setelah mendapat dorongan dari Nagi. Tentu saja dia juga masih mencintai keluarga yang sudah mengasuhnya sejak kecil dan masih menganggap mereka sebagai orang tuanya.
6. Shinomiya Kaguya (Kaguya-sama wa Kokurasetai).
Kaguya memang terlihat seperti gadis yang sangat dingin dan tak berperasaan dari luar, tapi sebenarnya dia adalah gadis yang sangat baik dan peduli pada orang-orang di sekitarnya (Kecuali Chika yang suka mengganggu momennya bersama si terkasih).
Dia bahkan merelakan waktu yang sangat berharga hanya untuk mengajari Ishigami agar adik kelasnya itu tidak gagal dalam ujian dan bisa lebih percaya diri. Dia juga sangat mendukung adik kelasnya itu saat mengetahui bahwa dia jatuh cinta pada seorang gadis.
Meskipun dia biasanya selalu nampak keren dan tenang, tapi dia juga bisa tampil sangat imut saat dia ngambek atau saat kepalanya sudah dipenuhi oleh wajah si ayang.
5. Anya Forger (Spy x Family).
Si imut satu ini memang belum legal untuk dijadikan waifu kalian, kalian mungkin harus bersiap-siap digerebek oleh FBI jika berani menjadikannya waifu kalian, tapi hal itu tidak bisa merubah kenyataan bahwa si kecil imut ini selalu bisa membuat kalian tersenyum.
Aksinya memang selalu dapat menghibur dan tak terduga. Dia juga memiliki banyak ekspresi wajah, bahkan hanya untuk satu adegan. Ekspresi Smug miliknya juga sangat tidak nahan.
Meskipun umurnya baru menginjak 6 tahun (atau mungkin kurang), tapi dirinya sudah bisa berpikir untuk membantu perkerjaan orang tuanya dan membuat dunia menjadi damai dengan cara berteman baik dan mengakrabkan diri dengan si Demian.
4. Yor Forger (Spy x Family).
Yor adalah seorang Mama Muda yang baru menikah dengan Loid Forger. Meskipun dia nampak sangat cantik di luar, tapi dia bisa sangat mematikan, jadi jangan macam-macam dengannya.
Ibu dari Anya ini sangatlah kuat (bahkan tak terkalahkan) dan selalu bisa diandalkan untuk melindungi putrinya dari segala macam bahaya, termasuk para Lolicon yang ingin mengincar kesucian dan keimutan Anya.
Meskipun dia bisa berpenampilan sangat dewasa, tapi sebetulnya Yor adalah seorang wanita yang sangat polos. Dia bahkan tidak berani berciuman dengan suaminya.
3. Komi Shouko (Komi-san wa Komyushou desu).
Komi-san adalah gadis yang sangat pemalu dan mudah gugup, jika harus berbicara di depan umum. Meskipun dia sulit berkomunikasi, tapi bukan berarti dia tidak ingin berteman. Dia sangatlah peduli dengan teman-temannya.
Komi-san selalu bisa tampil menawan dan mempesona saat memakai pakaian apapun, dari baju sekolah, Maid, baju casualnya dan berbagai jenis pakaian lainnya.
Selain diberkahi dengan kecantikan dan tubuh yang menawan, dia juga sangat baik dan mau menolong orang lain, meski dirinya sangat kesusahan saat ingin berbicara dengan orang lain. Belum lagi dia juga adalah murid teladan di sekolahnya.
Komi-san juga sangat imut saat dirinya sedang panik atau gugup, telinga kucing juga suka keluar dari rambutnya di berbagai kesempatan yang membuat keimutannya menjadi tak tertandingi.
2. Shikimori (Kawaii dake ja Nai Shikomori-san).
Shikimori adalah gadis yang sangat sempurna sebagai kekasih. Bukan hanya cantik, tapi dirinya juga sangat ahli dalam berbagai hal dan akan selalu melindungi pasangannya dari berbagai macam hal.
Meskipun suka kesel sendiri saat melihat si Izumi yang seperti terkena kutukan yang membuatnya selalu saja tertimpa sial dari kecil (sepertinya dia memang menyimpan semua keberuntungannya agar dia bisa selalu bersama si Shikimori), akan tetapi pasangan Shikimori dan Izumi memang selalu bisa membawa senyuman saat mereka bersama, karena melihat betapa imutnya pasangan yang satu ini.
Shikimori yang memang selalu tampil keren dan siap siaga untuk mencegah hal yang buruk terjadi pada pacarnya ini memang pantas menjadi runner up pada daftar kali ini, karena betapa hebatnya dia menjaga keselamatan sang kekasih dan juga kesetiannya.
1. Tokisaki Kurumi (Date A Live).
Sepertinya posisi pertama pada daftar ini memang paling pantas ditempati olehnya, apalagi setelah kita mengetahui masa lalunya dan pengorbannya untuk Shido pada musim ini.
Kurumi memang sudah tampil menawan dan mempesona sejak pertama kali kemunculannya pada anime Date A Live. Belum lagi dengan suaranya yang sangat menggoda, jadi sangat sulit untuk tidak tersihir oleh pesona miliknya.
Meskipun dirinya memiliki sifat Yandere yang menakutkan, bahkan banyak Spirit yang takut dengannya dan berusaha melindungi Shidou darinya, tapi kenyataannya dia sangat peduli dengan Shidou dan selalu bisa menjadi rekan yang dapat diandalkan untuknya di berbagai situasi.
Kurumi juga memiliki kemampuan yang sangat hebat sehingga bisa membuatnya menjadi musuh yang sangat mengancam dan menakutkan, tapi dia juga bisa menjadi penyelamat saat keadaan menjadi tak terkendali. Pokoknya jika kalian bisa menjadi rekannya, maka kalian akan selalu mendapatkan bantuan yang tak tertandingi.
Itulah tadi daftar Heroine atau Waifu cantik dan imut musim Spring 2022 yang sangatlah menarik dan mempesona bagi admin Anime Analisa. Apakah ada waifu kalian yang berhasil masuk ke daftar ini? Jika kalian tidak suka atau tidak setuju dengan daftar yang admin buat, maka kalian bisa menuliskan daftar kalian sendiri di kolom komentar yang berada di bawah. See you later!